APDESI Kabupaten Barito Utara Siap Mendukung dan Mensukseskan PSU Pilkada Pada tanggal 6 Agustus 2025

Barito Utara, Lingkarmerah.My.id – Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU-RI) dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Barito Utara (KPUD) Provinsi Kalimantan Tengah Telah Menyampaikan Tahapan Pemilihan Suara Ulang (PSU) dan Menetapkan Jadwal Pencoblosan yang jatuh pada tanggal 6 Agustus 2025 Paska Putusan Mahkamah Konstitusi (MK), dengan di tetapkanya tanggal Pencoblosan tersebut Ketua APDSI Barito Utara Angkat bicara.
Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Paning Ragen Ketika di Wawancarai Media ini Melalui Via telepon Mengatakan, “Saya sebagai Ketua DPC APDESI Kabupaten Barito Utara dan selaku Kepala Desa Bukit Sawit Siap Mendukung dan menyukseskan Pemilihan Suara Ulang (PSU) yang jatuh pada tanggal 6 Agustus 2025 mendatang, Di mana Apdesi membuka diri untuk bersinergi kepada semua pihak, baik Komisi Pemilihan Umum (KPU) maupun Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu),” ungkap Paning.
“Saya juga menghimbau kepada seluruh kepala Desa se Barito Utara agar menyukseskan pelaksanaan Pilkada PSU ini dan mendorong untuk mensukseskan Pesta Demokrasi yang di Ulang kembali di Kabupaten Barito Utara dan berharap Netralitas seluruh Kepala Desa Untuk Menjaga Kondusifitas di setiap Desa.
Apdesi siap bekerja sama dengan penyelenggara pemilu, Terutama mengajak semua kepala desa untuk menjaga netralitas. Hal itu guna mendukung suksesnya penyelenggaraan pemilu nantinya.
“Kami berharap Bawaslu, KPU bisa bekerja sama dengan pihak desa. Ini guna menjaga netralitas dan bisa meminimalisir sengketa. Kami sangat siap bersinergi,” kata dia kepada Media ini.
Pemerintah Desa akan turut berpartisipasi menjaga keamanan dan ketenteraman Masyarakat menjelang pelaksanaan dan pasca Pemilu.
Kepala desa diharapkan untuk lebih aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakatnya, Agar datang ke tempat pemungutan suara dan menggunakan hak pilihnya pada pelaksanaan Pemilu PSU nanti Pemerintah desa, lanjut dia, akan turut berpartisipasi menjaga keamanan dan ketenteraman masyarakat menjelang pelaksanaan dan pasca Pilkada.
Bahkan, pihaknya mengajak seluruh kepala desa di Kabupaten Barito Utara untuk lebih aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakatnya. Agar datang ke tempat pemungutan suara dan menggunakan hak pilihnya pada pelaksanaan Pemilu nanti.
Sosialisasi penting dilakukan bahkan sejak jauh-jauh hari untuk mengingatkan warga masyarakat,” tuturnya. (Rizal).