DPRD Murung Raya Dukung Sinergi TNI dan Pemkab Jaga Keamanan Daerah
PURUK CAHU, lingkarmerah.my.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya (Mura) menyatakan dukungan penuh terhadap kolaborasi antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Pemerintah Kabupaten Murung Raya dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
Ketua DPRD Murung Raya, Rumiadi, menegaskan bahwa sinergi antara Pemerintah Daerah dan TNI merupakan elemen penting dalam menciptakan stabilitas daerah yang kondusif, khususnya di wilayah pedalaman yang memiliki tantangan geografis cukup berat.
“Kami dari DPRD mendukung penuh kolaborasi TNI dalam menjaga keamanan wilayah. Kehadiran TNI menjadi kekuatan penting dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ujar Rumiadi, Rabu (14/1/2026).
Ia menyebutkan, peran TNI tidak hanya terbatas pada aspek pertahanan dan keamanan, tetapi juga berkontribusi dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan, penanganan bencana, serta mendukung program ketahanan pangan yang sejalan dengan kebijakan nasional.
Menurut Rumiadi, kondisi wilayah Kabupaten Murung Raya yang luas dan sebagian sulit dijangkau memerlukan peran aktif serta kerja sama seluruh pihak agar pembangunan dapat berjalan secara optimal dan merata di seluruh kecamatan.
“Kami berkomitmen untuk terus mendorong dan mendukung sinergi lintas sektor antara Pemerintah Kabupaten Murung Raya, DPRD, dan TNI demi terwujudnya daerah yang aman, maju, dan sejahtera,” pungkasnya. (sophia).






