Bupati Barito Utara Sambut kedatangan Kajari Baru

Barito Utara, Lingkarmerah.My.id -Bupati Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah H. Shalahuddin bersama Ketua DPRD H. Merry Rukaini dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menghadiri Acara penyambutan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Muara Teweh yang baru, Fredy Feronico Simanjuntak, S.H., M.A., di halaman kantor Kejaksaan Negeri Muara Teweh, Pada Rabu (29/10/2025).

Penyambutan berlangsung meriah dengan Nuansa Adat khas Barito Utara. Prosesi dipimpin oleh Tokoh masyarakat dari Dewan Adat Dayak, yang melaksanakan ritual potong hompong, tapung tawar, pengalungan bunga, serta tarian penyambutan sebagai simbol kehormatan dan penerimaan pejabat baru.

Tradisi Masyarakat Dayak acara adat Potong Pantan adalah Wujud penghormatan untuk tamu Istimewa sekaligus ucapan selamat datang terhadap pejabat yang baru yang mengemban tugas di wilayah setempat.

Dalam prosesi tersebut, Ketua DPRD Barito Utara melakukan ritual tapung tawar, sementara Bupati H. Shalahuddin berkesempatan untuk turut serta memotong hompong serta mengalungkan bunga kepada Kajari Fredy Feronico Simanjuntak.

Suasana semakin semarak dengan yel – yel sambutan semangat dari para pegawai Kejaksaan Negeri Muara Teweh.

Usai prosesi adat dan upacara penyambutan, rombongan Bupati dan Forkopimda melanjutkan acara ramah tamah serta makan bersama di lantai dua gedung Kejaksaan Negeri Muara Teweh.

“Kesan pertama saya disini sangat baik. Gedung kejaksaanNya megah dan baru, pegawai yang akan saya pimpin juga cukup banyak. Saya berharap dapat menjalankan petunjuk pimpinan dengan baik serta memberi kontribusi positif bagi penegakan hukum di Barito Utara,” Ucap Fredy Feronico Simanjuntak Kejari Baru Muara Teweh.

Selain itu Fredy juga menuturkan, sebelum bertugas di Muara Teweh, dirinya menjabat sebagai Koordinator Satgas Penertiban Kawasan Hutan pada Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur NTT, Ia menyebut penugasan barunya di Barito Utara memiliki keterkaitan dengan pengalaman tersebut.

“Penugasan saya di Barito Utara ini sesuai dengan latar belakang penugasan sebelumnya, terutama terkait pembebasan kawasan hutan. Mengingat masih ada sejumlah wilayah di Barito Utara yang beririsan dengan area perkebunan dan kawasan hutan, tentu ini akan menjadi perhatian kami,” jelasnya.

Jika ada yang perlu diperbaiki, tentu akan kami benahi, harapannya, Kejaksaan Negeri Muara Teweh dapat terus menjalankan misi Tri Krama Adhyaksa dan bersinergi dengan Pemkab Barito Utara dalam mendukung Program,” pungkasnya.

Perlu di ketahui Fredy Feronico Simanjuntak sebelumnya bertugas sebagai Jaksa Koordinator di kejaksaan tinggi Provinsi Nusa Tenggara Timur, Sementara Kejari yang lama Guntur Triyono mendapatkan Tugas Baru sebagai Asisten Pidana Umum di Kejaksaan Tinggi Provinsi Gorontalo. (Rizal).